Bupati Tebo Hadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Dharmasraya dalam Rangka HUT ke-22
Bupati Tebo menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Dharmasraya dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 Kabupaten Dharmasraya, yang dilaksanakan di Gedung DPRD Kabupaten Dharmasraya, Rabu (7/1/2026).
Rapat paripurna ini menjadi momentum refleksi perjalanan pembangunan Kabupaten Dharmasraya sekaligus penguatan sinergi antarpemerintah daerah dalam mendorong pembangunan kawasan dan kesejahteraan masyarakat.